Minggu, 01 Maret 2009

Dadar Jamur Asam Manis


Ini buKan Puyunghai yaa,, walau rada Mirip. Nama nYa Dadar Jamur Asam Manis.. ini Telur dadar yang di campur pake Jamur Tiram,, di siram kuah asam Manis,, rasa nya mantab deh.. bikinnya pun cepet, cocok buat sarapan pagi-pagi..

Mari di liat resep nya,,,

Bahan-Bahan:

  1. 1/2 buah Bawang Bombai, Cincang Halus
  2. 2 Siung Bawang Putih, Cincang halus
  3. 4 btr telur, Kocok lepas
  4. 100 gr Jamur tiram, iris tipis
  5. 1/2 Sdt garam
  6. 1/2 Sdt Lada bubuk
  7. 1 btg Daun bawang, potong-potong
  8. Minyak untuk Menggoreng

Cara Buat:

  1. Tumis bawang Bombai dan bawang putih hingga harum, angkat
  2. Kocok Telur kemudian masukan Jamur, daun bawang, garam, lada, dan tumisan Bawang hingga berbusa
  3. Panaskan minyak, masukan setengah bagian campuran dadar. setelah agak mengeras putar agar dadar melebar. 
  4. Masak dengan api sedang hingga matang sambil di balik agar matang merata
  5. lakukan hal yang sama hingga seluruh sisa bahan habis

Penyajian:

Setelah matang, potong-potong telur dan siram dengan kuah asam manis

Resep Kuah asam-manis di postingan berikutnya ya...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar